Rabu, 17 Februari 2010

Hidup dalam Bayangan

Sudah takdir memang, bayangan akan selalu mengikuti tuannya karena dia tidak terlahir sebagai sosok yang mempunyai kemauan sendiri. Bayangan juga digunakan untuk menyebut kondisi tidak bebas, sangat terpengaruh atau tak bisa lepas dari sesuatu. "di bawah bayang-bayang nama besar ayahnya" atau "terbayang wajahnya". Akan tetapi bayangan juga dipakai untuk mendeskripsikan hal yang mungkin tidak pernah terjadi atau yang akan terjadi atau yang akan dijadikan, meski wujudnya sebagai gambaran tanpa wujud. "bayangkan jika dunia ini tanpa oksigen" atau "bayangkan sebuah benda yang bisa membantu kita bernafas dimasa depan". Dalam hal ini bayangan mulai menemukan kebebasannya, tetapi lagi lagi kebebasan bentuknya tergantung tuannya dalam mendeskripsikan.

Begitulah bayangan hidup.









Tidak ada komentar:

Posting Komentar